
Kabar Kpop Terbaru – Jisoo BLACKPINK adalah salah satu idol K-Pop yang terpopuler. Hal ini membuatnya banyak menjadi brand ambassador dari brand-brand besar.
Tetapi, pada awal Tahun Baru Imlek ini, fans Jisoo jadi marah karena mendengar kabar member BLACKPINK itu ‘dibuang’ oleh sebuah brand.
Daftar isi
Kontrak Jisoo BLACKPINK Terasa Buru-Buru Diakhiri Oleh itMichaa

Jisoo pernah menjadi inspirasi dan model dari brand fashion Korea, itMichaa. Idol yang lahir pada tahun 1995 ini juga banyak mempromosikan brand itu.
Tetapi, belakangan ini itMichaa mengumumkan bahwa model iklannya yang baru adalah aktris Kim Tae Ri. Ini artinya kontrak Jisoo dengan itMichaa sudah berakhir setelah berlangsung 1 tahun saja.
Faktanya setiap brand fashion memang punya tanggal kadaluarsa dengan idol yang mereka kontrak. Tetapi, yang dipermasalahkan adalah kontrak Jisoo BLACKPINK dengan itMichaa hanya berlangsung 1 tahun. Kemudian, itMichaa juga terlihat buru-buru sekali mengumumkan model iklan mereka yang terbaru.
Hal ini kemudian membuat marah fans Jisoo BLACKPINK.
Tidak hanya itu, setelah itMichaa mengumumkan model terbarunya, brand itu juga meng-unfollow Instagram Jisoo. Fakta ini langsung membuat api kemarahan fans lebih besar.
Banyak fans yang merasa kasihan kepada Jisoo dan memberikan kritikan untuk brand itMichaa karena tidak menghargai mantan model iklannya.
“Bye bye itMichaa,” komentar salah satu warganet di kolom Instagram itMichaa.
“Aku pernah beli itMichaa karena Jisoo BLACKPINK, tapi sekarang jangan harap mereka bisa ngambil satu won pun dariku,” sambung fans yang lain.
“Jisoo sangat menolong itMichaa, kok mereka nggak ngehormati dia begitu, padahal sudah setahun,” tambah fans lainnya.
“Siapa sih yang peduli sama itMichaa. Kita kan punya Dior,” pungkas warganet lain.
“Kalau nggak ada Jisoo aku nggak bakal tau brand ini, selamat tinggal ya,” timpal warganet lainnya.
“Padahal dulu mereka manfaatin Jisoo sama penggemarnya, eh sekarang mereka berhenti follow. Bye bye itMichaa,” kata warganet lain.
Meskipun begitu, banyak juga warganet yang menganggap reaksi fans itu berlebihan.
Kalau dilihat dari sudut pandang brand, kontrak sudah berakhir, maka syarat dan kepentingan masing-masing sudah terpenuhi. Karena Jisoo bukan lagi milik itMichaa, normal saja jika brand tersebut meng-unfollownya. Dengan begitu, mereka bisa lebih fokus dengan model terbaru mereka.
Jung Hae In dan Jisoo Pakai Barang Couple, Tanda-Tanda Sudah Jadian?
Meskipun drama ‘Snowdrop’ sudah berakhir, momen antara Jisoo BLACKPINK dan aktor Jung Hae In masih kerap disorot netizen.
Kali ini, warganet dengan kejelian matanya melihat mereka berdua memakai barang couple.
Belakangan ini, Jung Hae In dan Jisoo terlihat memakai hoodie hitam yang sama. Orang-orang berprasangka kalau ini adalah barang pasangan mereka berdua.
Akhirnya, hal ini jadi merembet ke gosip pacaran. Banyak yang bertanya-tanya apakah Jisoo berpacaran dengan Jung Hae In.
Tapi, ada warganet lain yang berpikir kalau keduanya hanya sedang mempromosikan brand yang sama. Oleh karena itu, wajar mereka berfoto dengan memakai jaket tersebut.
Ini bukan satu-satunya hal yang membuat warganet curiga apa Jung Hae In dan Jisoo pacaran. Sebelumnya, mereka sering mengunggah foto-foto yang diambil di tempat syuting drama ‘Snowdrop’.
Yang menarik adalah, pasangan utama dalam ‘Snowdrop’ itu terang-terangan mengungkap bahwa foto itu diambil oleh satu sama lain. Mereka juga sering menandai akun satu sama lain di Instagram.
Ini membuat warganet gemas dan ingin menguak hubungan sebenarnya mereka berdua. Meski begitu, bisa saja keduanya hanya sekedar teman.
Sementara itu drama ‘Snowdrop’ yang mereka berdua bintangi sukses menarik perhatian publik. Saking suksesnya, drama ini juga menolong kondisi keuangan JTBC.
Banyak penonton yang terbawa perasaan dengan hubungan cinta Jisoo dan Jung Hae In dalam drama ini. Tidak sedikit orang yang berharap mereka bisa membintangi drama yang sama lagi lain kali.
Terungkap, Ini Alasan Jisoo Tidak Mau Isi Soundtrack di ‘Snowdrop’
Dalam project drama ‘Snowdrop’, Jisoo berhasil memperlihatkan kalau ia tidak hanya berbakat dalam dunia idol, tapi juga akting.
Banyak yang menunggu-nunggu idol ini menyanyikan soundrack drama. Tetapi, Jisoo memberi klarifikasi kalau dirinya menolak membawakan soundtrack untuk drama ‘Snowdrop’.
Dalam aplikasi VLive, Jisoo membeberkan alasan kenapa ia tidak menyanyikan salah satu soundtrack ‘Snowdrop’.
“Aku memang ditawari buat nyanyi OST ‘Snowdrop’, tapi aku nggak mau karena aku pikir kalau aku nyanyi, penonton jadi nggak fokus sama dramanya,” kata Jisoo.